Dumai, LENSA NEWS
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Dumai kembali panen sayur pakcoy yang ditanam di area kebun Rutan. Program pertanian ini melibatkan warga binaan sebagai bagian dari upaya pembinaan kemandirian dan peningkatan keterampilan.
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata dukungan terhadap program Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan yang selaras dengan Asta Cita Presiden Republik Indonesia.
Kepala Rutan Dumai, Yudhi Khairudin, menyampaikan bahwa program pertanian ini bertujuan memberikan keterampilan bagi warga binaan agar memiliki keahlian yang bermanfaat setelah menjalani masa hukuman di Rutan Dumai.
“Kami berharap warga binaan tidak hanya memperoleh ilmu bertani, tetapi juga merasakan kebanggaan ketika hasil panen mereka dihargai dan dibeli oleh masyarakat,” ujar Karutan.
Lebih lanjut, Kepala Rutan Dumai, Yudhi Khairudin, menambahkan bahwa keberhasilan panen sayur pakcoy ini merupakan bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan produktif di dalam Rutan.
Karutan berharap program pertanian ini dapat terus berlanjut dan memberi manfaat bagi warga binaan.
“Dengan adanya program ini, kami berharap warga binaan semakin termotivasi untuk berkontribusi positif, baik di dalam maupun di luar Rutan setelah mereka menyelesaikan masa hukuman mereka,” ungkap Karutan.
Related Posts
Polsek Delitua Ringkus Komplotan Curanmor dan Penadah, Amankan Sejumlah Barang Bukti
Pemilik Bangunan Aniaya Wartawan Media Online Tidak Terima Karena Camat Medan Tuntungan Di Konfirmasi Diduga Bangunan Tanpa Izin PBG
Wujud Kepedulian, Jajaran Rutan Dumai Antusias Lakukan Donor Darah
Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien, Payudara Diraba-Raba Saat Sedang USG
Menghambat Aktifitas, Ojol Minta Pemko Bijak Dalam Mengambil Keputusan
No Responses