Bupati Labusel H.Edimin alias Asiong tampak membuka pintu Puskesmas Ulumahuam. Ia mengancam bakal memindahkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Puskesmas Ulumahuam Kecamatan Silangkitang.
KOTAPINANG,LENSA NEWS
Bupati Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) H Edimin alias Asiong mengancam bakal memindahkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Puskesmas Ulumahuam Kecamatan Silangkitang.
Ancaman pemindahan itu, dipicu akibat Puskesmas tersebut kosong tanpa ada satu petugas pun saat jam kerja, ketika Bupati Edimin melakukan inspeksi medadak (Sidak), pukul 15.00 WIB, Selasa (6/9/2022) .
Sesampainya dilokasi yang memiliki fasilitas ruang rawat inap itu, Edimin langsung membuka pintu utama Puskesmas yang memang tidak terkunci. Ia kemudian memeriksa langsung masing-masing ruangan pegawai dan ruangan Kepala Puskesmas, namun tak seorang pun pegawai ditemukan.Selain itu, pasien pun tidak ada ditemukan, padahal Puskemas tersebut tergolong cukup besar dan memiliki puluhan ruangan
(Muklas)
Related Posts
Tiga Kapolres Di Jajaran Polda Sumut Dimutasi
200 Lebih Tenaga Honorer P3K DiPemkab Labusel SKnya Dalam Proses Belum Diteken Bupati Labusel Diduga Ada Indikasi Pungli
Polres Labusel Peringati Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-68, Kapolres Labusel : Semoga Semakin Profesional
Kapal Pengangkut BBM Di Belawan Terbakar Diduga Akibat Pencurian Minyak
Kapolsek Bilah Hilir Turun Langsung Ringkus Pengedar Sabu di Pangkatan
No Responses