Dumai, LENSA NEWS
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Dumai melakukan razia gabungan dengan menggandeng TNI dan Polri untuk melakukan penggeledahan kamar-kamar warga binaan, Jum’at (31/01).
Kegiatan ini merupakan langkah konkret yang diambil sebagai tindak lanjut dari arahan Direktur Pengamanan dan Intelijen (Ditpamintel) dan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), yang disampaikan melalui Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Riau.
Razia ini bertujuan untuk mendukung upaya serius dalam mewujudkan Rutan yang bebas dari barang-barang ilegal yang dapat merusak sistem keamanan dan ketertiban di dalam Rutan.
Dalam penggeledahan ini, petugas gabungan melakukan pemeriksaan ketat terhadap barang-barang pribadi milik warga binaan, mulai dari mengecek setiap sudut kamar hingga memperhatikan setiap barang yang mencurigakan.
Kepala Rutan Dumai, Yudhi Khairudin, dalam keterangan persnya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk meningkatkan keamanan di dalam Rutan.
“Kami tidak ingin ada celah yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan ilegal. Maka dari itu kami melakukan razia ini secara rutin dengan melibatkan TNI dan Polri dengan harapan dapat lebih maksimal dalam melakukan pengawasan dan pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Rutan” ujar Karutan.
Hasil dari razia ini menunjukkan adanya beberapa barang yang tidak diperbolehkan berada di dalam Rutan, yang langsung diamankan dan dimusnahkan oleh petugas, guna menghindari penyalahgunaan lebih lanjut. Selanjutnya Rutan Dumai akan mengambil langkah-langkah tindak lanjut sesuai prosedur yang berlaku.
Related Posts
Unras Ormas GRIB JAYA dan IPK Juga Warga Gundaling di PTPN IV Sei Baruhur Torgamba Tuntut Keadilan
Patumbak Sarang Narkotika Dan Jaringan Terbesar Jenis Sabu sabu”Aparat Penegak Hukum Setempat (APH) Terkesan Tutup Mata”
Terjadi Lakalantas Cold Diesel VS Cold Diesel Di Tekongan Manis PT Milano Torgamba Labusel
Polantas Polres Labusel Dan Dishub Meningkatkan Upaya Preemtif,Preventif dan Represif Keselamatan Toba 2025
Kapolsek Pancur Batu Kompol H.Djanuarsa.S.H laksanakan Apel Pagi bersama Personil polsek Dan staf
No Responses