Teluk Panji,LENSA NEWS
Tahun baru islam diperingati di Mushola Baitul Hidayah Dusun II Desa Perkebunan Sidodadi Teluk Panji Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Selatan setiap tanggal 1 muharram, dan pada tahun ini 1 muharram 2023 jatuh pada tanggal 19Juli 2023. Tahun baru Islam tersebut menjadi pertanda pergantian tahun dalam kalender Islam atau disebut dengan tahun Hijriyah. Dalam catatan sejarah, Nabi Muhammad SAW melakukan hijrah dari Makkah ke Madinah pada 622 Masehi.
Demikian pula dengan keluarga kita dari keluarga yang tidak baik-baik saja dengan tetangga dalam hal hijrah ini menjadi lebih baik. memperingati 1 Muharram dengan melaksanakan ceramah agama dan doa bersama dan memakan nasi Berkat bersama yang dilaksanakan di Musholah Baitul Hidayah Dusun II Desa Perkebunan Sidodadi Teluk Panji Selasa malam (18/07/2023).
Peringatan 1 Muharram tahun ini dengan mengambil tema Tahun Baru Islam 1445 H/ 2023 M Sebagai Momentum memaknai hidup dengan semangat hijrah, Acara 1 Muharam di Musholah Baitul Hidayah Dusun II mengundang Al-Ustazd yaitu Bapak Muhammad Haris Ashadi dari Sumberjo Torgamba dalam Tausiyahnya ceramahnya pindah dari yang tidak baik menjadi lebih baik dan tetap mensyukuri nikmat ALLAH SWT Lain syakartum Laazidannakum wala in Kafartum Inna Adzabi Lasyadid.Alqur’an terdiri dari 114 Surat Alfatihah Surat yang Agung ” Ucapnya.
Sebagai penceramah dalam acara peringatan 1 Muharram ini sengaja di undang yaitu Al-Ustazd Muhammad Haris Ashadi dari Sumberjo Torgamba yang biasa memberi ceramah dari Masjid dan Musholah di Sidodadi Teluk Panji, beliau memberikan ceramah mengenai makna yang terjadi dalam peringatan 1 Muharram ini yaitu dalam tahun baru hijriyah, awal tahunnya disebut muharram. Artinya kalau ingin berhijrah menjadi lebih baik dan dekat dengan Allah, maka cara pertamanya adalah dengan meninggalkan apa-apa yang Allah haramkan.
Acara 1 Muharram tersebut sebagai protokol Suroso acara dihadiri ratusan orang para anak-anak,remaja dan orang tua tokoh Agama tokoh Masyarakat Instansi Pemerintah yang mewakili PJ.Kepala Desa,Desa Perkebunan Sidodadi Teluk Panji yaitu Kadus Sumarmen dan ketua RT Dusun II Surianto acara ditutup dengan acara doa bersama guna untuk kebaikan, kesehatan dan keselamatan oleh Al-Ustazd Muhammad Haris Ashadi agar Dusun II dan Desa Perkebunan Sidodadi Teluk Panji khususnya menjadi Desa Baldatun toyyibatun warobbun Ghofur.(M)
Related Posts
Unras Ormas GRIB JAYA dan IPK Juga Warga Gundaling di PTPN IV Sei Baruhur Torgamba Tuntut Keadilan
Patumbak Sarang Narkotika Dan Jaringan Terbesar Jenis Sabu sabu”Aparat Penegak Hukum Setempat (APH) Terkesan Tutup Mata”
Terjadi Lakalantas Cold Diesel VS Cold Diesel Di Tekongan Manis PT Milano Torgamba Labusel
Polantas Polres Labusel Dan Dishub Meningkatkan Upaya Preemtif,Preventif dan Represif Keselamatan Toba 2025
Kapolsek Pancur Batu Kompol H.Djanuarsa.S.H laksanakan Apel Pagi bersama Personil polsek Dan staf
No Responses