Labusel,LENSA NEWS
Dalam upaya meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan kegiatan berbentuk apresiasi bagi masyarakat.
Aksi sosial tersebut mencakup pembagian Helm gratis kepada pengguna jalan yang tertib dan patuh terhadap peraturan lalu lintas, Kamis (18/1/2024).
Kegiatan ini dilakukan di sekitar Jalan Sudirman Simpang Polsek Kota Pinang Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Kasat Lantas Polres Labuhanbatu Selatan AKP Erwin Gultom, memimpin langsung jalannya kegiatan tersebut.
Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H., M.H., melalui Kasat Lantas AKP Erwin Gultom mengatakan.
“Kami ingin memberikan apresiasi kepada pengguna jalan yang mematuhi peraturan dan berlalu lintas dengan tertib. Helm gratis yang kami bagikan juga sebagai langkah preventif untuk mengurangi risiko kecelakaan,” ungkap Kasat Lantas AKP Erwin Gultom.
Tidak hanya membagi-bagikan Helm kepada pengendara yang patuh, Satlantas juga menargetkan mereka yang tidak menggunakan helm atau mengenakan helm yang tidak layak. Langkah ini diharapkan dapat mengurangi fatalitas dalam kecelakaan lalu lintas di jalan raya.
“Pemberian helm gratis bukan hanya sebagai bentuk apresiasi, tetapi juga sebagai upaya nyata dalam menekan angka kecelakaan. Helm adalah salah satu perlengkapan penting untuk melindungi keselamatan pengendara,”tambah Kasat Lantas Polres Labuhanbatu Selatan.
Selain pembagian helm, personel Satlantas juga memberikan teguran simpatik kepada pengendara yang tidak mematuhi aturan berlalu lintas. Mereka juga menghimbau agar selalu tertib dalam berlalu lintas, memastikan keselamatan menjadi prioritas utama setiap perjalanan.
Aksi sosial ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama. ( Mk)
Related Posts
Motif Pelaku Membunuh Wanita Di Kebun Tebu Sei Mencirim Sunggal Karena Kesal Diajak Menikah
Pelaku Pembunuh Wanita Yang Ditemukan Tewas di Kebun Tebu Sei Mencirim Sunggal Ternyata Pacar Korban
Judi Tembak Ikan dan Narkoba Marak di Pancurbatu, ‘samura ‘ di duga adanya kordinasi APH setempat makanya kondusif
Rutan Dumai Gelar Razia Bersama Aparat Penegak Hukum
Pembangunan CitraLand Menciptakan Lapangan Kerja Yang Besar Bagi Masyarakat Sumatera Utara
No Responses