Lensa News

Fakta, Data dan Realita

Friday 26th July 2024

H. Paisal Hadiri Pelantikan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Kabupaten Langkat Kota Dumai Periode 2021-2025

H. Paisal Hadiri Pelantikan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Kabupaten Langkat Kota Dumai Periode 2021-2025

DUMAI, LENSA NEWS

Walikota Dumai, H. Paisal, SKM MARS menghadiri Acara Pelantikan Perkumpulan Masyarakat Kabupaten Langkat (Pusaka Langkat) Kota Dumai, bertempat di Balai Sri Bunga Tanjung, Sabtu (20/11/2021).

Pada kesempatan ini, Capt. Yuzirwan Nasution, M. Mar resmi dilantik sebagai Ketua Umum, Reza Fahlepi sebagai ketua I, M.Fitriyansyah Nasution sebagai Ketua II, Zulkarnain sebagai Ketua III, Riswanto sebagai Sekretaris Umum, dan M. Rousydi sebagai Bendahara Umum Pengurus Pusaka Langkat Kota Dumai Periode 2021-2025, sesuai dengan Surat Keputusan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Kabupaten Langkat Kota Dumai, Nomor: P1/01/SK/PL/DMI/XI/2021 yang dibacakan oleh Fien Andriyani, A. Md.

Sedangkan untuk prosesi pelantikan PUSAKA LANGKAT Kota Dumai Periode 2021-2025 dipimpin langsung oleh Walikota Dumai H. Paisal, SKM, Mars.

Yuzirwan Nasution selaku Ketua Umum yang baru saja dilantik mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya untuk memimpin organisasi PUSAKA Langkat selama empat tahun kedepan.

“Saya berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada saya dan saya akan berikan yang terbaik bagi organisasi,” ucapnya.

Terbentuknya Pusaka Langkat ini berawal dari rasa kebersamaan dan suatu keinginan dari Masyarakat Langkat di perantauan yang ada di Kota Dumai, agar dapat terhimpun menjadi satu, sehingga masyarakat Langkat bisa bersama-sama menyumbangkan ide, tenaga dan pemikiran untuk perkembangan Kota Dumai.

Tambahnya, beliau mengajak masyarakat Langkat yang ada di Kota Dumai untuk saling bahu-membahu dan berkomitmen baik saat ini hingga nanti kedepanya dalam menjalankan program-program yang telah dicanangkan serta turut bersinergi dengan penuh sprit dari awal organisasi ini dikukuhkan.

“Mohon tunjuk ajar dari semua pihak agar organisasi perkumpulan PUSAKA Langkat ini semakin baik kedepannya,” tambahnya.

Sumber : Diskominfo

banner 468x60

No Responses

Comments are closed.

lainnya: